Notice: Undefined index: action in /home/k0352904/public_html/wp-content/themes/astra/functions.php on line 2
Cara Semai Benih Menjadi Bibit Pepaya Tercepat

AGRO BUAH

cara semai

Cara Semai Benih Menjadi Bibit Pepaya Tercepat

Agro Buah sangat senang menemukan cara semai benih menjadi bibit pepaya tercepat. Dari penelitian dan eksperimen ini sebelumnya dengan berbagai cara bagaimana biji benih pepaya bisa segera kecambahkan kemudian di jadikan bibit pepaya siap tanam di poybag. Dibawah ini adalah sebagian pengalaman saya sebelum menjadi pengelola agro. 

  • UJI COBA KE 1

Semai benih menjadi bibit pepaya dulu di awal Tahun 2008 saya sebagai pemula menjadi pak tani pepaya memakai cara : biji benih pepaya direndam dengan air hangat kuku 12 jam lalu langsung semai di polybag tumbuh menjadi bibit pepaya dalam waktu sangat cukup lama yaitu baru bisa tumbuh di persemaian benih selama kurang lebih 30 hari, itupun tumbuhnya tidak serempak. Sangat-sangat lama dan membosankan menanti si hitam manis tumbuh.

  • UJI COBA KE 2

Di pertengahan Tahun 2008 Bulan Agustus menambah tanaman pepaya saya coba lagi memakai cara semai benih bereksperimen dan mengujinya lagi. Benih calon tanaman pepaya direndam air biasa di campur dengan air panas menjadi air hangat, istilah yang sangat populer rendaman “AIR HANGAT KUKU”. biji pepaya direndam selama 24 jam kemudian dibungkus kain koran 3 lembar  kemudian disimpan di ruangan gelap dengan harapan lembab biji pepaya bisa segera menjadi kecambah. Hasilnya waktu yang dihabiskan menanti menjadi kecambah bibit pepaya sekitar 15 hari itupun kecambah tidak serempak. Lumayan ada peningkatan dari uji coba pertama tadi. Dari 30  hari menjadi 15 hari. Hati sudah merasa riang karena lagi semangat-semangatnya menjadi pak tani pepaya.

  • UJI COBA KE 3

Bereksperimen benih pepaya di rendam memakai air hangat sehari semalam kemudian dibungkus memakai kain bersih di letakkan diruangan terbuka. Cara ini sudah saya posting cuplikan kata cara semai benih menjadi bibit pepaya, …  setelah di bungkus dengan kain atau bisa juga kertas koran. taruh di wadah yang bisa menghalangi panas matahari, supaya terjaga kelembabanya. (bisa pakai wadah menggunakan ,,,, selanjutnya baca di Teknik Perkecambahan Benih Pepaya.

Cara lain yang pernah di uji coba di tetangga sebelah :

  • Memakai cara benih direndam sehari semalam kemudian di bungkus kantong plastik di letakkan di ruang suhu 30 derajat hasilnya daya tumbuh di atas 10 hari hingga 17 hari baru riel berkecambah tidak serempak.
  • Memakai media kain tisu atau koran cara semainya sama seperti diatas hasil yang di dapat kecambah pepaya mulai bermunculan pada hari ke 10 namun tidak serempak. Bibit pepaya bisa tumbuh hingga 85 % hingga pada hari ke 15.
  • Memakai  air panas di campur air biasa direndam 48 jam dibungkus kain dan dikubur ditanah hasil; yang di peroleh katanya 7 hari + 48 jam  baru mulai berkecambah. baru di pindah ke troi benih setelah berdaun menjadi bibit sekitar 3 cm kemudian baru dipindah ke polybag. Dipilih bibit pertumbuhan sudah tumbuh serempak, sedangkan yang belum berdaun bibit belum di pindah ke polybag.

Kemudian uji coba yang saya pakai dan saya tuturkan  di blog ini seperti berikut kurang lebihnya :

pepaya
biji pepaya

Tahap 1

Rendam benih dalam air hangat kuku kemudian diamkan selama 24 jam. Selanjutnya Biji yang terapung tidak dipakai ambil biji yang tenggelam saja.

biji

Tahap 2

Biji  yang tenggelam  (bernas) cucilah air biasa kemudian di bungkus kain bersih 3 lembar lipatan  letakkan di wadah yang bisa tiris sendiri.

benih 

Tahap 3

Bungkus rapi letakkan di suhu sekitar 30 derajat atau di tempat yang kena cahaya matahari pagi dan sore saja ( jika pembungkus benih kering, sirami dan harus tiris sendiri ). 

 

benih
Benih Pepaya sudah mulai muncul kecambah

Tahap 4

Umur sekitar 10 hari kecambah bermunculan siap tanam di polybag. Sedangkan biji yang belum berkecambah lakukan panduan tahap 2, 3 dan 4.

Cara ini lumayan bagus pada hari ke 9 dihitung dari mulai merendam benih pepaya sudah bisa di semai langsung di polybag.  dan dilakukan pengulangan seperti petunjuk tahap 2, 3 dan 4.

Catatan keterangan di atas.

  • Pada tahapan ke satu kenapa biji yang  terapung  sebaiknya tidak dipakai, jika dipakai bisa tumbuh juga akan tetapi nanti jika di tanam jenis biji tersebut sering mengalami gangguan pertumbuhan.
  • Keterangan lanjutan tahapan ke 4. Pengulangan maksimal 3 kali. Biasanya selisih waktu 2 hari sudah muncul kecambah lagi.

Untuk memulai menanam kecambah yang bisa di masukkan di polybag di pilah-pilah dulu panjang kecambah :

  1. Maksimal  1 cm hingga 0.5 cm urutan pertama di tanam dulu.
  2. 1 mm hingga 4 mm tahapan kedua..
  3. Biji yang sudah pecah dan muncul calon akar (mintip-mintip meletek ngedom  ) saat tepat  mulai masukkan di polybag.
  • Benih pepaya terbaik memulai dimasukkan dipolybag pada no 3 dan no 2. kenapa begitu? sebab jika cambah calon bibit pepaya kepanjangan bisa patah.
  • Kedalaman benaman biji sekitar 1 cm dan ditutup tanah lembut (yang di ayak).

Itu dulu teknik memperkecambah benih pepaya menjadi bibit pepaya di persemaian pada umumnya. Sekarang sudah ada cara cepat dari yang tercepat membuat kecambah. Hanya 7 hingga 10 hari siap tancapkan calon bibit  tanam di polybag.  

Semoga artikel di atas bisa membantu anda khususnya pemula budidaya pepaya. 

info …

Bagi pemula yang bingung mau menanam pepaya apa yang bisa meraup untung beliung silahkan baca disini  Cara memilih berkebun pepaya.

Jika anda belum punya benihnya yang bagus dan benih terbaik silahkan baca di penjual bibit pepaya terbagus

Jika anda tidak mau bersusah payah membuatnya, kami ada layanan membantu menyiapkan bibit pepaya siap tanam.

Garansi 90.9 % 7 hingga 10 hari sudah kecambah dan siap ditanam dipolybag.Asli 90.9 % alami tanpa perangsang pertumbuhan.  Uji tanam prosentase pepaya sempurna berkisar 70 % betina 30 % jantan 0.01.

Update Desember 2019

Kami berkala melakukan tes uji daya kecambah. di bawah ini hasil cepretan kami. semoga bermanfaat.

Silahkan download PDF panduan semai benih pepaya terbaru di bawah ini.  

AGROBUAH petunjuk CARA SEMAI BIJI PEPAYA

jika ada kendala download silahkan minta bantuan ke admin.

38 komentar untuk “Cara Semai Benih Menjadi Bibit Pepaya Tercepat”

  1. Dominikus Natal

    Terima kasih pengalaman dari bapak bapak yang mempublikasikan pengalaman penyemaian cabe dan pepaya

  2. Saya kesulitan mendownload cara menyemai biji pepaya menjadi bibit, kalo tidak keberatan sayaminta di kirimin cara menyemai biji pepaya menjadi benih nya dalam bentuk pdf langsung ke e_mail saya.
    terima kasih

  3. Pingback: Cara Beli Bibit Pepaya Berikut Cara Pesan | AGRO BUAH | 081227817774

  4. Asalamualaikum….
    Pak.saya sudah coba semai pepaya di rendam pake air hangat…terus di iriskan pake kain dan slalu di siram supaya tetap lembab…tapi sudah hampir 2 minggu benih belum tumbuh kecambah padahal bibit di beli dari benih unggulan….penyebabnya apa ya pak.?..mohon penjelasan dan sarannya….

  5. Pingback: Bibit Pepaya Berikut Cara Pesan

  6. Mas ali mau mhn bantuan ,sy punya pohon pepaya daunnya keriting dan menguning ,tlg solusinya.suwun

  7. Kenapa saya nanam pepaya kok banyak yg berubah jadi pepaya gantung(jantan), padahal saya semai dari bibit pepaya yg bagus

    1. to mas Ali. Sarat untuk menjadi tanaman sama seperti indukan banyak kriteria yang harus di kuasai jika ingin membuat benih sendiri saran saya silahkan menggunakan benih dari kami. kualitasnya sangat terjaga.

  8. Bibit dari agro buah sangat mantap. Akhir Desember kemarin benih datang, saya semai sesuai petunjuk, ga sampai 10 hari sudah berkecambah. Dari total sekitar 300 biji hanya tersisa 8 biji yang ga berkecambah. tapi sayangnya kompos saya belum begitu matang sehingga sekita 50 btg kena busuk akar dan mati.
    sekarang umur 3 minggu dalam polibag belum sempat tanam.
    bagusnya pindah tanam pada umur/ukuran berapa ya?

    1. Usia bibit pepaya dari persemaian siap tanam di lahan sekitar 1.5 bulan hingga 2 bulan maksimal. atau sudah berdaun sejati 9 helai daun maksimal 20 daun. Terbaik berkisar 9 helai daun > 15.
      Mengenai busuk akar dan rebah semai dan untuk pertumbuhan vegetatif silahkan beli pupuk yang di buat khusus untuk usia pertumbuhan dan ketahanan terhadap penyakit rebah batang busuk akar dan semua jenis jamur produk Agro Buah.

  9. Siti Nurjannah

    Mas, saya mencoba untuk menanam pohon Pepaya California,
    nah pas di semai itu sebelumnya tidak di rendam, langsung saya tanam kedalam Polybag. Setiap hari disirami agar tidak kering. Tapi ini sudah 8 hari berlalu kecambahnya belum keluar juga. Apakah itu normal yah mas? sebenarnya normalnya biji pepaya berkecambah itu berapa hari?

    dampaknya benih yang tidak direndam kdalam air dahulu sebelum disemai itu apa ya?
    mohon infonya yah mas.

    Terima Kasih.

    1. Biji langsung di semai dipolybag bisa juga, namun tingkat kegagalanya tinggi dan perawatannya jula sulit. Alangkah baiknya dibuat kecambah dulu untuk memastikan tumbuhnya si biji kemudian baru disemai.

  10. Nely Fitriyati

    Pak Ali…
    Uang pembayaran sejumlah Rp. 70.000,- atas order 1 bks benih pepaya california, sdh sy transfer ke rekening Bapak pd tgl 10/02/201, Pukul 20:48:03, dari rekening atas nama Abdur Rahim.
    Alamat pengiriman benih pepaya tbs ditujukan kepada:
    Sahibar, BA
    d/a : Jl. Komisaris Polisi Zainal Abidin, No.11, RT.30, Kel. Tungkal III, Kec. Tungkal Ilir, Kab. Tanjung Jabung Barat, Prov. Jambi.
    KP: 36513
    HP. 085266055556
    Jika pesanan sy sdh dikirim, mohon info nomor resinya. Tq

    1. Awal dari berhasilnya menanam pepaya tentukan pilihan dari mutu benih pepaya. jika kurang bagus benihnya tentunya hasilnya sepadan dengan kualitas benihnya.
      Membuat benih pepaya sendiri kalau sembarang asal ya tidak menjamin sama dengan yang di harapkan.
      saya sarankan jika mau menanam pepaya untuk agro bisnis percayakan saja benihnya pada kami, Insya Allah kualitasnya sangat terjaga.

  11. terima kasih..saya mulai belajar membudidayakan pepaya kalifornia satu tahun terakhir namun belum ada hasil. tolong selalu beri informasi kepada saya dan terima kasih atas informasinya

  12. Saya senang bisa berbagi disini. Jika anda menginginkan benih pepaya anda bisa cepat tumbuh kecambahnya 5 hingga 10 hari siap di tanam ada pada benih buatan Agro Seed.
    Benih buatan agro buah sudah mengandung perangsang tumbuh didalamnya secara alami

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top